FRAKSI SEMI POLAR DARI DAUN MANGGA KASTURI (Mangifera casturi Kosterm)

Authors

  • Vivi Tanaya Brawijaya University
  • Rurini Retnowati Brawijaya University
  • Suratmo Suratmo Brawijaya University

Abstract

ABSTRAK

Senyawa metabolit sekunder dari kelompok fenolik dan flavonoid merupakan senyawa yang berkontribusi pada aktivitas biologis dari suatu tanaman. Kelompok senyawa flavonoid dan fenolik telah diketahui dapat diperoleh dari fraksi etil asetat buah mangga kasturi. Pelarut etil asetat merupakan pelarut semi polar yang dapat melarutkan senyawa flavonoid dalam bentuk O-glikosida dan tanin. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh fraksi etil asetat dari daun M. casturi dan untuk mengetahui jenis kelompok senyawa metabolit sekunder dari fraksi etil asetat daun M. casturi. Ekstraksi daun M. casturi dilakukan dengan maserasi menggunakan pelarut metanol dan fraksi etil asetat dapat diperoleh dari fraksinasi ekstrak metanol daun M. casturi dengan pelarut n-heksana dan etil asetat. Fraksi etil asetat yang diperoleh dilakukan uji fitokimia untuk mengetahui jenis kelompok senyawa metabolit sekunder yang meliputi uji flavonoid, tanin, saponin, triterpenoid dan steroid. Hasil fraksinasi diperoleh fraksi etil asetat dengan rendemen sebesar 24,90 %, sedangkan hasil uji fitokimia terhadap fraksi tersebut menunjukkan adanya senyawa golongan flavonoid, tanin dan triterpenoid.

Kata kunci: etil asetat , fraksinasi, fitokimia, Mangifera casturi

ABSTRACT

Phenolic and flavonoid groups are the secondary metabolites that contribute to the biological activity of the plant. Phenolic and flavonoid groups has been reported can be obtained from ethyl acetate fraction of M. casturi fruits. Ethyl acetate is a semi-polar solvent which can extract flavonoid O-glycoside and tannin compounds. This research was aimed to obtain ethyl acetate fraction of M. casturi leaves and to identify the secondary groups of metabolite compounds of its fraction. Extraction of M. casturi leaves was done by maceration using methanol as a solvent, while ethyl acetate fractions was obtained by fractination of methanol extract using n-hexane and ethyl acetate. Ethyl acetate fraction was performed by phytochemical test to identify the secondary group of metabolite compounds include flavonoids, tannins, saponins, triterpenoids and steroids test. The result of fractionation showed that the ethyl acetate fraction have yield of 24.90 %, while the phytochemical test of its fraction showed the existence of flavonoids, tannins and triterpenoids.

Key words: ethyl acetate, fractionation, Mangifera casturi, phytochemical

Downloads

Published

2015-04-24

Issue

Section

Articles